20 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Doorsptop Kapolda Sulsel Terkait Perkembangan Penanganan Kasus Penculikan dan Perdagangan Anak
14 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Kapolda Sulsel Hadiri Syukuran HUT Ke-80 Korps Brimob Polri di Makosat Brimob Polda Sulsel
13 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Cegah Kekosongan Kepemimpinan, Muhidin M Said Dikabarkan Jadi Plt Ketua Golkar Sulsel Hingga Musda
12 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Sinergi Pusat-Daerah, Bupati Soppeng Hadiri Rakor Persiapan Konstruksi Sekolah Rakyat PUPR
9 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Kepada Pers: “Alhamdulillah, Cucu Saya Ditemukan Selamat"
Dalam suasana haru dan bahagia, keluarga besar Viktor bersama istrinya, Hj. Suryani, menyambut kabar penemuan cucu tercinta mereka. Media Zonabuser.id menghubungi Hj. Suryani melalui sambungan telepon WhatsApp, Minggu, 9 November 2025.
Dengan suara bergetar menahan tangis, Hj. Suryani mengungkapkan rasa syukurnya.
“Alhamdulillah ya Allah, saya panjatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas ditemukannya cucu saya, Bilqis, dalam keadaan selamat oleh aparat kepolisian,” ujarnya melalui sambungan telepon.
Ia menjelaskan bahwa saat ini dirinya bersama keluarga tengah berada di Makassar, bersiap menjemput cucu tercinta.
“Sekarang saya di Makassar, di rumah anak saya—orang tua Bilqis—bersama keluarga. Kami sedang bersiap menjemput cucu kami di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin. Hari ini Bilqis sedang dalam penerbangan dari Jambi menuju Makassar,” jelasnya.
Rasa haru dan syukur terpancar dari ucapan Hj. Suryani yang juga menyampaikan apresiasi kepada aparat kepolisian dan masyarakat atas kerja keras mereka.
“Saya mewakili keluarga besar orang tua Bilqis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh aparat kepolisian yang telah bekerja siang dan malam mencari cucu kami. Begitu pula kepada seluruh warga yang turut membantu dalam proses pencarian, kami sangat berterima kasih,” ucapnya.
Menutup perbincangan, Hj. Suryani menyampaikan pesan menyentuh kepada para orang tua.
“Saya ingin mengingatkan kepada bapak dan ibu di mana pun berada, jagalah anak-anak kita setiap saat. Penculikan anak benar-benar terjadi, saya sendiri merasakannya sebagai korban karena cucu saya sempat diculik,” pungkasnya.
8 Nov 2025
https://www.zonabuser.id
Bilqis Bocah 4 Tahun Asal Makassar Ditemukan di Jambi, Polisi Siapkan Rilis Resmi
Informasi penemuan ini cepat menyebar di media sosial dan grup WhatsApp. Dalam sebuah video yang beredar, seorang perempuan terdengar mengucap syukur atas penemuan tersebut.
“Alhamdulillah, akhirnya Nak Bilqis yang viral itu sudah ditemukan kodong, di daerah Sumatera,” ujarnya dengan haru.
Kepastian penemuan Bilqis dibenarkan oleh Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana. Ia menyampaikan bahwa pihak kepolisian akan memberikan keterangan resmi pada Senin (10/11/2025) terkait kronologi penculikan dan penangkapan para pelaku.
“Hari Senin saya rilis, ya. Termasuk detail pengungkapannya dan jumlah tersangkanya,” kata Arya kepada wartawan, Sabtu malam.
Diketahui sebelumnya, Bilqis dilaporkan hilang pada Minggu (3/11/2025) sekitar pukul 08.05 Wita, saat ikut ayahnya Dwi Nur Mas alias Dimas (34) berolahraga di kawasan Taman Pakui Sayang, Kota Makassar.
Kabar penemuan Bilqis di Jambi menjadi perhatian publik nasional. Masyarakat berharap pihak kepolisian dapat mengungkap motif serta jaringan pelaku penculikan anak tersebut, agar kejadian serupa tidak terulang.
Sumber isi berita dikutip dari Makassar, IDN Times
Breaking) Bilqis Bocah 4 Tahun yang Diculik Ditemukan di Jambi | IDN Times Sulsel https://share.google/Wl034yGnbPNTqZXq9
08 Nov 2025, 21:54 WIB
Darsil Yahya Mustari














FOLLOW THE ZONABUSER.ID | BERITA TERKINI HARI INI AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow ZONABUSER.ID | BERITA TERKINI HARI INI on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram