Breaking News

Kunker di Soppeng Kapolda Sulsel beri Bantuan ke Anak Yatim


ZONA BUSER | SOPPENG-Dalam rangkaian Kunjungan kerjanya di Kabupaten Soppeng, Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sudjana AS. M.M melaksanakan tatap muka bersama personil Polres Soppeng yang disambut langsung dengan Shalawat Nariyah di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Soppeng Salotungo Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Rabu 15 Maret 2023.


Tatap muka yang dilaksanakan dalam rangka memberikan arahan kepada para personil Polres Soppeng terkait pelaksanaan tugas dalam rangka mendukung Program Prioritas Kapolda Sulsel di Polres Soppeng.


Mengawali kegiatan Tatap Muka, Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sudjana AS. M.M menyerahkan talih asih dan uang santunan kepada anak yatim Pondok Pesantren Yasrib Soppeng dilanjutkan dengan pengukuhan Polisi Santri yang yang merupakan Program Kapolres Soppeng dalam rangka membantu berbagai penyelesaian suatu masalah dimasyarakat.


Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T dalam kesempatannya saat menyampaikan laporan kesatuan memaparkan situasi dan kondisi demografi dan geografis Kab. Soppeng secara umum dimana Polres Soppeng telah melakukan pemetaan daerah rawan bencana sebagai bagian kesiapan Polres Soppeng dalam hal penanggulangan bencana alam 


Selanjutnya dijelaskan pula terkait kondisi Kamtibmas Kab. Soppeng saat ini dalam keadaan aman dan relatif kondusif, Personil Polres Soppeng juga saat ini telah melaksanakan berbagai kegiatan dalam hal kesiapan menghadapi Pemilu 2023-2024 mendatang salah satunya yaitu aktif melaksanakan latihan Dalmas, serta penguatan koordinasi sentra Gakkumdu 


Kapolres Soppeng juga memaparkan berbagai inovasi dan program unggulan yang saat ini tengah berjalan secara berkesinambungan yaitu program Polisi Santi, Safari subuh, safari jumat, jumat curhat dan bakti sosial untuk kaum dhuafa dimana kesemuanya itu dilaksanakan dalam rangka membangun mindset dan mental personil yang agamis dan berakhlak 


Kapolres Soppeng menjelaskan bahwa saat ini Polres Soppeng memiliki standar pelayanan dengan tagline SIGAP, yaitu santun, ilmiah, Gercep, Amanah dan Presisi 


Terkait program pemerintah dalam rangka penanganan stunting Polres Soppeng telah mencanangkan seluruh PJU dan Kapolsek jajaran menjadi orang tua asuh, yang secara aktif melakukan pendampingan imunisasi, santunan baksos dan pemberian makanan tambahan serta pendampingan program kesehatan lainnya terhadap sejumlah anak stunting di Kab. Soppeng 


Sementara Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sudjana AS. M.M dalam sambutannya mengungkapkan rasa berbahagia dapat bersilaturahmi bersama personil Polres Soppeng setelah berkali - kali direncanakan namun batal, meski demikian tidak ada kata terlambat bagaimana kita mendedikasikan dan melaksanakan tugas memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara.


Dalam arahannya Kapolda Sulsel memberikan beberapa himbauan kepada personil diantaranya maraknya kasus penganiayaan yang harusnya menjadi perhatian kita bersama untuk dicarikan solusi dan penyalahgunaan Narkotika yang tinggi sehingga diharapkan kita dapat melakukan langkah - langkah pencegahan dan pengungkapan.


Selain itu Kapolda Sulsel juga menegaskan kepada personil untuk menjunjung tinggi Netralitas jelang Pemilu 2024 serta menjaga Sinergitas bersama TNI dan Pemerintah serta Stake Holder di Kabupaten Soppeng dalam rangka pencegahan Karhutla serta Penanganan Bencana Alam akibat cuaca Esktrem.


Irjen Pol Drs. Nana Sudjana AS. M.M juga mewarning anggota untuk tidak melakukan pelanggaran, tugas kita bagaimana meningkatkan kepercayaan masyarakat kita terhadap Polri, jangan buat pelanggaran, agar saling mengingatkan, mari kita berkontribusi yang positif.


Untuk itu dirinya mengapresiasi Program Polisi Santri Kapolres Soppeng dalam memecahkan suatu masalah dan diharapkan dapat dapat mengangkat kembali citra Polisi dimasyarakat".tutupnya


Dalam kunjungannya, Kapolda Sulsel turut didampingi PJU Polda Sulsel yang terdiri dari Karorena Polda Sulsel, Dir Samapta, Kabid Propam, Kabid Humas serta Kadiv Tik Polda Sulsel.


Usai melaksanakan kunjungan di Polres Soppeng, Kapolda Sulsel bersama rombongan PJU Polda Sulsel melanjutkan kunjungan kerjanya di Polres Wajo.**)

© Copyright 2022 - ZONABUSER.ID | BERITA TERKINI HARI INI