ZONA BUSER | SOPPENG-Komando Distrik Militer (Kodim) 1423/Soppeng melaksanakan Vicon Persemian RTLH Tahap 3 dan Launching RTLH Tahap 4 oleh Bapak Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso S.I.P, S.Sos, M.Tr (Han) bertempat di Jl. Harun Lingkungan Sewo Kelurahan Bila Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng. Selasa (06/06/2023)
Kegiatan RTLH Tahap 3 dan Launching RTLH Tahap 4 dalam rangka HUT ke - 66 Kodam XIV/Hasanuddin yang dibingkai dengan tema 6 K Dihati Kita TNI AD PATRIOT NKRI.
Dalam sambutannya, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso S.I.P S.Sos M.Tr (Han) menyampaikan bahwa Alhamdulillah pagi hari ini sama-sama kita hadir di sini untuk memberikan doa restu kepada Kodam kita yang kita cinta bersama yang usia ke-66.
Mewakili seluruh Prajurit dan PNS Kodam XIV/Hasanuddin termasuk warga sangat apresiasi hormat kepada Bapak Ibu sekalian atas kehadiran dan doa restu pada ulang tahun Kodam XIV/Hsn yang ke-66.
Terima kasih sekali kepada pak Gubernur, Forkopimda Propinsi, Kabupaten dan Kejaksaan, Pengadilan, DPRD semua dan seluruh Kodim, Polres atas kerjasama yang baik selama ini karena kami menyadari bahwa kami ini kerdil tanpa kerjasama dari berbagai pihak.
Kodam kita mempunyai beberapa keberhasilan - keberhasilan baik mendapatkan senjata kemudian mencegah penyelundupan dan yang terkhusus adalah bagaimana mereka bisa membangun kerjasama dengan masyarakat baik di Papua maupun Timor Leste.
Panglima TNI dan bapak Kasad selalu mengarahkan bahwa TNI di manapun berada harus bisa bermanfaat buat orang lain.
Ditempat yang sama, adapun sambutan Gubernur Sulsel A. Sudirman bahwa Apresiasi kepada TNI laksanakan tugas melebihi dari tanggung jawabnya untuk membantu mensejahterakan masyarakat.
Terimah kasih kepada Kodam XlV/Hsn, Polda Sulsel dan kejaksaan tinggi serta BUMN dan unsur lainnya yang sudah kolaborasi membantu masyarakat termasuk penanganan Inflasi setiap daerah. dan TNI POLRI juga bersama selalu membantu dalam hal pengamanan bilamana dibutuhkan.
Sangat luar biasa, bagi kita semua ini artinya bagaimana manunggal TNI rakyat bagaimana TNI dekat dengan rakyat bagaimana kemudian TNI selalu ada untuk rakyat.
Terimah kasih TNI POLRI, Kejaksaan selalu mengawal kegiatan-kegiatan kami di lapangan dan termasuk membantu pembangunan.
Selamat HUT Kodam ke -66 kami selalu merasa bahwa TNI adalah selalu di hati dan bagaimana kami berbuat baik untuk bangsa ini serta terima kasih kepada Personel Kodam XIV/Hsn atas kegiatannya mudah-mudahan selalu sehat selalu panjang umur dan amanah untuk Bangsa dan Negara.
Adapun data pemilik rumah yang telah mendapatkan bantuan RTLH yakni rumah milik Bustang Asaf (62) pekerjaan Buruh yang beralamatkan Jl. Harun Lingkungan Sewo Kelurahan Bila Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng.
Diketahui bersama, kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Soppeng diwakili Wakil Bupati Ir. H. Lutfi Halide, MP, Dandim 1423/Soppeng diwakili Kasdim Mayor Inf Drs.Baso Ratulangi, MM, Kapolres Soppeng diwakili Kapolsek Lalabata Iptu Norta Jaya, Ketua Pengadilan Negeri diwakili Kurniawan Sidik, SH, Ketua Pengadilan Agama Kab. Soppeng diwakili Sekretaris H.Faridah, S.Ag, Manager ULP Soppeng ( PLN ) Harimurti, Ketua Baznas Kabupaten Soppeng KM.Satturi S.Pd.I., M.Pd, Camat Lalabata Risqun, S.Stp M.Si, Danramil 1423-01/Lalabata Mayor Inf Feni Maela, Pasi Ter Kodim 1423/Soppeng Kapten Inf Nasrudin, Pasi Intel Kodim 1423/Soppeng Kapten CHK Muh Hatta, Ketua PD Muhammadiyah Kab.Soppeng Drs.Kasniadi, M.Pd, Lurah Bila Hariadi, SE MM, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kelurahan Bila.
Setelah pelaksanaan kegiatan Vicon Peresmian RTLH Tahap 3 dan Launching RTLH Tahap 4 dalam rangka HUT ke - 66 Kodam XIV/ dilokasi RTLH Kodim 1423/Spg para Forkopimda Kabupaten Soppeng bersama BUMN memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang kurang mampu sebanyak 10 orang.
Social Header