Breaking News

Personel TNI Babinsa Koramil 05 Marioriwawo 1423 / Soppeng Salatkan Jenazah sampai Bantu Prosesi Pemakaman



ZONA BUSER | SOPPENG-TNI Koramil 05/ Marioriwawo 1423/ Soppeng melaksanakan shalat jenazah di masjid Rahmatullah Kampung Baru, Kel Tettikenrarae  Kec. Marioriwawo, Kab. Soppeng


Jenazah yang diketahui bernama Maretang  (Pr) 55 tahun  yang diduga minum racun meninggal dunia  pada Selasa 20/02/2024 pukul 15.30 Wita di PKM Takalala

Usai dishalatkan, jenazah Almarhumah selanjutnya dibawa 

tempat pemakaman pekuburan Islam Dattio Kelurahan  Tettikenrarae  Kec. Marioriwawo, Kab. Soppeng 


 Babinsa Koramil 05 Marioriwawo  Koptu  Yusri Yusuf mengatakan ke media Red zonabuser.id


Kehadiran TNI koramil 05 Marioriwawo 1423 / Soppeng  adalah sebagai bukti kepedulian seorang anggota TNI kepada warga binaan,  yang meninggal dunia.


Menurut Koptu  Yusri Yusuf Babinsa Tettikenrarae, bukan hanya terikat dengan kewajibannya sebagai aparat kewilayahan namun juga sebagai sesama hamba Allah SWT, sudah merupakan suatu kewajiban untuk hadir melayat dan mensholatkan serta memberikan pengawalan sampai ke peristirahatan terakhir


Babinsa Kelurahan Tettikenrarae juga mengatakan suatu keharusan untuk hadir ditengah tengah mereka untuk memberikan dukungan moril dan motivasi kepada keluarga almarhumah agar kuat dan ikhlas. "Kita doakan agar almarhumah diberikan tempat terbaik disisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi ketabahan,” jelas Koptu  Yusri Yusuf**)


© Copyright 2022 - ZONABUSER.ID | BERITA TERKINI HARI INI