Breaking News

Ingin Liburan yang Lebih Berkesan? Kunjungi Desa Wisata Mattabulu




ZONA BUSER | SOPPENG- Salahsatu  desa di Soppeng  telah menjadi trend pembangunan kepariwisataan yakni Desa Mattabulu Kecamatan Lalabata dimana Desa Tersebut dikenal Kawasan wisata alam Lemba Cinta yang terletak di daerah pegunungan


Pengembangan Desa Mattabulu   dapat diartikan sebagai suatu destinasi wisata yang mengintegrasikan antara atraksi, akomodasi, dan berbagai fasilitas penyokong wisata yang ditampilkan dalam bentuk struktur kehidupan masyarakat lokal yang berpadu dengan aturan dan tradisi setempat.




Dan lokasi Lembah Cinta sangat strategis dan sejuk yang dihiasi pemandangan indah sekitarnya sehingga wisatawan lokal dan mancanegara sering berkunjung.


Dinobatkan 50 Desa wisata terbaik dalam anugerah Desa Wisata Indonesia 2024, Desa wisata menuju pariwisata hijau berkelas dunia, Lemba Cinta Desa Mattabulu dikunjungi oleh pihak Kemenparekraf Republik Indonesia, Senin (01/07/2024).


Visitasi Adwi Kemenparekraf Republik Indonesia, direktur tata kelola Destinasi Florida Pardosi di Lembah Cinta, berdialog bersama Plt.Kades Mattabulu dan pengelola Lembah Cinta sambil balas pantung dan mengunjungi pesona Mattabulu sambil mencicipi kue khas Mattabulu.


Disamping itu, Direktur tata kelola Destinasi Florida Pardosi melakukan tanam kopi dan ikut bergoyang memainkan alat musik tradisional Mattabulu serta memberikan piagam penghargaan sebagai Desa wisata Mattabulu didampingi oleh Bupati Soppeng HA.Kaswadi Razak dan para dewan juri yang sementara melakukan penilaian selama 3 hari.


” Saya harap Mattabulu Soppeng dapat hadir di Jakarta untuk menerima yang terbaik,” Ungkap direktur Florida.


Diakuinya bahwa wisata Mattabulu sungguh luar biasa dan berharap dengan ditetapkan Desa Mattabulu menjadi 50 terbaik bisa memberikan dampak yang luar biasa untuk pariwisata di Kabupaten Soppeng.


” Kita berharap Desa Mattabulu bisa naik kelas dan berharap kepada Pemerintah untuk keberlanjutan Desa Mattabulu sebagai Desa wisata menuju hijau dan berkelas dunia,” Harapnya.


Selain itu,dinilai Desa Mattabulu dapat memberikan manfaat dan ekonomi yang besar bagi masyarakat dan ini sudah terbukti.


” Progres Desa Mattabulu luar biasa karena 2023 masih berada di urutan 200 dan berhasil pada tahun 2024 menjadi 50 dan tentu kami terus mencari strategi untuk keberlanjutan program-program yang sudah direncanakan oleh Desa kedepannya,” Imbuh Florida Pardosi.


” Mudah-mudahan kita dapat berjumpa di forum-forum Desa dan mudah-mudahan Desa Mattabulu menjadi Desa terbaik,’ Tutupnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - ZONABUSER.ID | BERITA TERKINI HARI INI